Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jamal Musiala Diminati Liverpool dan Real Madrid, Bayern Muenchen Beri Peringatan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 28 Oktober 2023 | 21:30 WIB
Bayern Muenchen memberikan peringatan setelah Jamal Musiala dikabarkan masuk ke dalam radar transfer Liverpool dan Real Madrid. (TWITTER.COM/FCBAYERNGER)

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen memberikan peringatan setelah Jamal Musiala dikabarkan masuk ke radar transfer Liverpool dan Real Madrid.

Sosok wonderkid Bayern Muechen, Jamal Musiala, sedangan ramai dibicarakan.

Hal tersebut tidak lepas dari kabar yang menyebutkan bahwa Musiala akan segera pergi dari Bayern Muenchen.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, gelandang berusia 20 tahun itu dikabarkan mulai tidak betah di Bayern Muenchen karena tidak memiliki kesempatan untuk terus bermain sebagai starter secara penuh.

Musiala masih harus bersaing dengan pemain veteran asal Jerman, Thomas Mueller.

Padahal, Mueller sendiri sudah berusia 34 tahun dan bisa dibilang terlalu tua untuk dijadikan pemain utama.

Oleh karena itu, untuk menjaga peluang kariernya semakin meningkat, Musiala disebut-sebut mulai mempertimbangkan kepindahan ke klub lain.

Baca Juga: Darwin Nunez Gagal Cetak Gol ke Gawang Kosong, Juergen Klopp: Dasar Lawak!

Musiala dikaitkan dengan klub raksasa Liga Inggris, Liverpool.

Liverpool disebut-sebut tertarik untuk menggunakan jasa wonderkid asal Jerman tersebut.

Selain Liverpool, raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, juga disebut-sebut berminat mendatangkan Musiala.

Bahkan, Real Madrid akan mendapatkan bantuan dari Jude Bellingham untuk meyakinkan Musiala hijrah ke Santoago Bernabeu.

Kabar itu disampaikan olehjurnalis asal Jerman, Florian Plettenberg.

Plettenberg menyampaikan bahwa Presiden Real Madrid, Florentino Perez, berencana untuk menduetkan Bellingham dan Musiala.

"Florentino Perez memiliki gambaran tentang Musiala dan Bellingham, dua teman dari masa lalu yang selalu berteman," ucap Plettenberg.

CHRISTOF STACHE/AFP
Jamal Musiala (kanan) dalam partai Bayern Muenchen menghadapi FC Koeln pada lanjutan Bundesliga di Allianz Arena (24/1/2023).

Baca Juga: Gagal Cetak Gol di Depan Gawang Kosong, Darwin Nunez Jadi Reinkarnasi Striker Flop Chelsea

"Dan Real Madrid bermain-main dengan ide untuk menyatukan keduanya pada suatu saat nanti," lanjutnya.

Setelah pemainnya ramai jadi bahan perbincangan, Bayern Muenchen pun buka suara.

Presiden Bayern Muenchen, Herbert Hainer, mengakui bahwa Musiala layak untuk diminati oleh banyak klub.

Akan tetapi, Bayern Muenchen akan menjaga Musiala selama mungkin.

Terlebih lagi, gelandang muda asal Jerman itu masih memiliki kontrak di Allianz Arena hingga 2026.

"Jika klub-klub lain melirik Jamal Musiala, itu tidak mengejutkan kami," ucap Hainer seperti dikutip BolaSport.com dari laporan Fabrizio Romano.

"Dia memiliki kontrak dengan kami sampai 2026 dan tahu apa yang dia miliki di Bayern, dia tahu bahwa semua pintu terbuka baginya di sini."

Baca Juga: Liverpool Vs Toulouse - Darwin Nunez Gagal Cetak Gol dari Peluang 99 Persen, Juergen Klopp Bodo Amat

"Saya ingin memiliki dia bersama kami untuk waktu yang sangat lama," lanjutnya.

Harga Musiala saat ini pun bisa dibilang cukup tinggi bagi tim-tim yang meminatinya.

Nilai pasar Musiala sendiri saat ini mencapai 110 juta euro atau setara dengan Rp1,83 triliun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P