Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dani Pedrosa Kena Efek Kejut Sikap Honda Mendadak Berbeda Karena Marc Marquez

By Agung Kurniawan - Rabu, 1 November 2023 | 06:15 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada MotoGP Indonesia 2023 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Jumat, 13 Oktober 2023 (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Dani Pedrosa turut mengomentari sikap Honda Racing Corporation (HRC) yang memberikan izin kepada Marc Marquez menjajal Ducati.

Di sela-sela MotoGP Thailand 2023 akhir pekan kemarin, Alberto Puig selaku manajer Repsol Honda memberikan lampu hijau untuk Marquez.

Ya, pembalap berjuluk Baby Alien itu mendapatkan izin untuk menunggangi motor Ducati pada tes pramusim MotoGP di Valencia, Spanyol.

Sesi uji coba musim dingin tersebut akan digelar di Sirkuit Ricardo Tormo pada 28 November 2023 atau dua hari usai MotoGP 2023 berakhir.

Hal ini tentu menjadi sesuatu yang mengejutkan mengingat kontrak Marquez bersama HRC baru habis pada Desember 2023 mendatang.

Sebelumnya, peraih delapan gelar juara dunia itu memutuskan untuk menyudahi kontrak bersama pabrikan Jepang itu lebih dini.

Kontrak yang seharusnya baru berakhir 2024 mendatang resmi dituntaskan karena Marquez berlabuh ke Gresini Racing.

Paket motor yang kompetitif yakni Ducati Desmosedici menjadi pertimbangan tersendiri rider Spanyol itu.

Di sisi lain, sikap Honda yang memberikan izin kepada Marquez untuk menggeber Ducati pada musim dingin nanti juga mengundang perhatian.

Baca Juga: 3 Lap Maverick Vinales Tak Bernapas, 2 Andalan Aprilia Hampir Pindah Alam Karena Motor Sendiri