Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Gembira untuk Timnas Indonesia, Elkan Baggott Sudah Pulih dan Siap Dimainkan saat Jumpa Fulham

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 1 November 2023 | 13:10 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, saat hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong sedikit lega dengan perkembangan terkini Elkan Baggott jelang dua laga timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Kabar baik menghampiri timnas Indonesia di tengah badai cedera sejumlah pemain pilar.

Ipswich Town baru saja memberikan pernyataan ke media Inggris soal Elkan Baggott.

Elkan Baggott dinyatakan tidak mengalami cedera serius.

Bahkan Elkan Baggott dinyatakan sudah bisa main saat timnya bakal berjumpa lawan Fulham pada putaran keempat Piala Liga Inggris, Kamis (2/11/2023) dini hari WIB.

Elkan Baggott sebelumnya dinyatakan cedera selepas memperkuat timnas Indonesia senior lawan Brunei Darussalam di putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kondisi tersebut membuat Elkan Baggott masih diragukan tampil di pertandingan lawan Fulham.

Kendati demikain, Asisten Manajer Ipswich Town, Martyn Pert menyatakan bahwa bek bertinggi 193 sentimeter tersebut dalam kondisi bagus.

Baca Juga: Timnas Indonesia Siapkan Pengganti 4 Pemain Abroad yang Cedera Jelang Away ke Irak

Menurutnya, Elkan Baggott hanya merasakan nyeri pada bagian punggung.