Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Hylo Open 2023 - Tikungan di Gim Kedua Antar Rehan/Lisa ke Perempat Final

By Delia Mustikasari - Kamis, 2 November 2023 | 18:15 WIB
Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, setelah memenangi perempat final French Open 2023 di Glaz Arena, Rennes, Prancis, 27 Oktober 2023. (PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, melaju ke babak perempat final Hylo Open 2023.

Bertanding di Saarlandhalle, Saarbruecken, Jerman, Kamis (2/11/2023), Rehan/Lisa menang 21-17, 22-20 atas Mads Vestergaard/Christine Busch (Denmark) dalam laga yang berlangsung selama 35 menit.

Hasil laga ini membuat Rehan/Lisa unggul 1-0 dalam rekor pertemuan dengan Vestergaard/Busch sekaligus menjaga asa Rehan/Lisa mempertahankan gelar dalam turnamen BWF World Tour Super 300 tersebut.

Jalannya pertandingan.

Rehan/Lisa memimpin lebih dulu 3-0, tetapi Vestergaard/Busch menyamakan kedudukan 3-3.

Rehan/Lisa menjauh 4-3 yang dibalas Vestergaard/Busch dengan menyeimbangkan kedudukan 4-4.

Setelah itu, kedua pasang pemain bergantian mencetak poin 5-5. Vestergaard/Busch berbalik unggul 6-5.

Rehan/Lisa lalu menyamakan kedudukan 6-6. Kondisi imbang kembali berlangsung hingga skor 8-8.

Smes Rehan yang membentur net membuat Vestergaard/Busch unggul 9-8. Mereka lalu menjauh 10-8.

Rehan/Lisa berusaha mendekat 9-10, tetapi Vestergaard/Busch unggul pada interval 11-9.

Selepas jeda interval, Rehan/Lisa menipiskan jarak 10-11, tetapi Vestergaard/Busch membuka jarak 12-10.

Rehan/Lisa menipiskan selisih skor dan mencatat skor imbang 12-12 hingga memimpin 13-12.

Rehan/Lisa melanjutkan keunggulan 15-12 setelah Vestergaard/Busch banyak melakukan kesalahan sendiri.

Vestergaard/Busch berusaha mendekat 13-15. Rehan/Lisa bermain lebih sabar lalu menyerang hingga mempertebal keunggulan 16-13.

Vestergaard/Busch menambah angka 14-16 dan kembali menyeimbangkan skor 16-16.

Rehan/Lisa membuka jarak 17-16 hingga match point 20-17. Keunggulan itu mereka jaga hingga menutup gim ini menjadi milik mereka.

Baca Juga: Hasil Hylo Open 2023 - Dejan/Gloria ke Perempat Final usai Hentikan Sensasi Pasangan Belia Amerika

Pada gim kedua, perolehan poin kedua pasang pemain kembali berlangsung ketat.
Vestergaard/Busch menjauh 4-2. Perlahan Rehan/Lisa mendekat 4-5.  

Vestergaard/Busch membuka jarak 6-4, tetapi Rehan/Lisa mendekat lagi 5-6.

Laga ketat kembali terjadi hingga skor 7-7. Vestergaard/Busch bermain lebih agresif hingga menjauh 9-7.

Keunggulan ini mereka lanjutkan hingga skor 10-7.

Rehan/Lisa menambah perolehan poin setelah pengembalian Vestergaard melebar keluar lapangan.

Selanjutnya, Vestergaard/Busch melanjutkan momentum hingga interval 11-8.

Setelah interval, Vestergaard/Busch menjauh 12-8.

Rehan/Lisa berusaha mendekat 11-12. Tetapi, Vestergaard/Busch membuka jarak lagi 13-11.

Rehan/Lisa menipiskan selisih skor 12-13 yang dibalas Rehan/Lisa dengan mendekat 13-14.

Baca Juga: Jadwal Livoli Divisi Utama 2023 - Babak Penyisihan Pertama di Tangerang, 6-11 November

Rehan/Lisa menipiskan angka 14-15, Vestergaard/Busch menjaga keunggulan 17-14.

Rehan/Lisa menyeimbangkan kedudukan 18-18. Namun, Vestergaard/Busch menjauh lagi 19-18 dan melanjutkan momentum hingga game point 20-18.

Rehan/Lisa menahan laju Vestergaard/Busch dan menyamakan kedudukan 20-20.

Pemenang akhirnya ditentukan melalui adu setting dan dimenangi oleh Rehan/Lisa.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P