Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil UFC Sao Paulo - Si Raja KO Ditenggelamkan Lawan, Rekor Sempurna Tukang Kuncian Kandas

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 5 November 2023 | 11:09 WIB
Face off antara Jailton Almieida dan Derrick Lewis jelang duel UFC Sao Paulo (TWITTER.COM/MMAFIGHTING)

BOLASPORT.COM - Hajatan UFC Sao Paulo selesai digelar dengan menghadirkan pertandingan menarik hingga rekor sempurna yang kandas.

Duel utama UFC Sao Paulo menyajikan pertandingan kelas berat antara Jailton Almeida dan Derrick Lewis.

Hasilnya Derrick Lewis yang baru meraih kemenangan pada laga terakhirnya harus kembali menelan kekalahan.

Lewis kalah melalui keputusan angka mutlak dalam laga puncak dari acara tarung yang dihelat di Ibirapuera Arena, Sao Paulo, Minggu (5/11/2023) waktu Indonesia

Almeida yang jauh lebih diunggulkan pada pertandingan ini langsung menerjang Lewis lewat dua kali upaya tendangan.

Serangan tersebut masih mampu diantisipasi dengan baik oleh Lewis.

Namun setelah itu, Almeida berhasil menjatuhkan Lewis saat ronde pertama baru berjalan setengah menit.

Hampir sepanjang ronde pertama Almeida mengontrol Lewis dalam duel di kanvas.

Lewis berupaya bangkit dua kali tetapi langsung digagalkan Almeida yang terus memegang kakinya.

Pada ronde kedua, Almeida lagi-lagi menyeret Lewis ke pertarungan bawah sebelum mencoba kuncian rear-naked-choke.