Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hujan pujian datang dari pelatih Man City, Pep Guardiola, setelah pemain berjulukan The Next Hazard, Jeremy Doku, tampil menggila melawan Bournemouth.
Penampilan mengesankan dibuat oleh winger muda Man City, Jeremy Doku, saat menghadapi Bournemouth pada pekan ke-10 Liga Inggris 2023-2024.
Turun sejak menit awal, Jeremy Doku menjadi inspirator kemenangan telak 6-1 Man City atas Bournemouth di Etihad Stadium, Sabtu (4/11/2023) malam WIB.
Doku membuka keunggulan The Citizens pada menit ke-30 usai bekerja sama dengan Rodri.
Selepas mencetak gol, winger asal Belgia tersebut memberikan pertunjukkan luar biasa bagi pendukung Man City dengan berkontribusi lewat empat assist.
Assist pertama diberikan untuk gol pertama Bernardo Silva pada menit ke-33.
Setelah itu Doku menjadi arsitek bagi gol ketiga Man City yang dicetak oleh Manuel Akanji pada menit ke-37.
Baca Juga: Main Jelek dan Kalah di Kandang, Wajar AC Milan Diejek Suporter Sendiri
Di babak kedua, pemain berusia 21 tahun itu mencetak hat-trick assist setelah memberikan operan untuk gol keempat Man City yang dicetak Phil Foden (64').
Bournemouth sendiri sempat membalas satu gol pada menit ke-74 melalui Luis Sinisterra.
Adapun Doku akhirnya menorehkan quattrick assist setelah menjadi kreator gol kedua Bernardo Silva sekaligus gol kelima Man City pada menit ke-83.
Adapun gol keenam dari The Citizens dicetak oleh Nathan Ake pada menit ke-88.
Dalam laga tersebut Jeremy Doku dimainkan selama 90 menit oleh Pep Guardiola.
Pemain berjulukan The Next Hazard itu akhirnya mendapat gelar Man of The Match lewat pilihan penggemar Premier League pasca-laga.
Puja-puji pun dilontarkan oleh Pep Guardiola.
Baca Juga: Indahnya Gol Nomor 400 Ronaldo, sampai Bikin Lawan Kepeleset
Guardiola mengaku jika dia sangat bahagia dengan permainan dan kemajuan yang ditunjukkan eks akademi Anderlecht tersebut.
"Ya, ini bukan pertama kalinya musim ini," kata Guardiola, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Man City.
"Dalam pertandingan pertamanya melawan Fulham dia sangat pemalu, tetapi di West Ham dia mulai menunjukkan kemampuannya yang luar biasa."
"Dia bermain sangat bagus di sana dan semua pertandingan di kandang dia bermain fantastis."
"Namun, dia tidak hanya satu lawan satu dan satu lawan dua. Dia mengejutkan kami semua - dia pesepakbola hebat."
"Dia membaca setiap tindakan dengan tepat apa yang harus dia lakukan."
"Kualitasnya mendekati standar. Kami selalu membicarakan hal itu."
Baca Juga: Messi Bahagia Tak Kembali Satu Liga dengan Ronaldo
"Sungguh luar biasa bagaimana dia mengubah ritme dalam jarak lima meter."
"Setelah itu ketika dia tidak bisa menggiring bola, dia mengambil keputusan yang bagus dan saya terkesan dengan itu."
"Itulah mengapa bagi saya dia adalah pesepakbola yang hebat dan luar biasa."
"Bahkan dalam fase bertahan ketika dia melawan lawan dia tidak akan dikalahkan dengan mudah dan kami sangat senang."
"Dia baru berusia 21 tahun dan Txiki kembali melakukan aksi luar biasa dengan membawanya ke sini dan semoga dia bahagia dan bisa berada di sini selama bertahun-tahun."
"Apakah saya terkejut? Sedikit jujur. Kami selalu memiliki harapan yang bagus. Dia menciptakan sesuatu untuk orang banyak."
"Ketika dia mengambil bola dan pergi, semua orang bersemangat, begitu pula saya."
"Sesuatu akan terjadi, dan itu terjadi," tutur eks pelatih Barcelona tersebut mengakhiri.