Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengapresiasi tekad Timnas U-17 Indonesia jelang Piala Dunia U-17 2023.
Penampilan pada edisi 2023 jadi yang perdana buat Timnas U-17 Indonesia.
Timnas U-17 Indonesia tampil pada ajang Piala Dunia U-17 2023 sebagai tuan rumah.
Seperti yang diketahui, Timnas U-17 Indonesia bakal satu grup dengan Ekuador, Panama, dan Maroko.
Seluruh pertandingan Timnas U-17 Indonesia di ajang Piala Dunia U-17 2023 bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Main di kandang sendiri membuat Timnas U-17 Indonesia memiliki keuntungan non-teknis tersendiri.
Timnas U-17 Indonesia bakal membuka petualangannya saat jumpa Ekuador pada 10 November 2023.
Tiga hari kemudian, Garuda Asia bakal bersua lawan Panama.
Lalu pada pertandingan penutup, Timnas U-17 Indonesia bakal berjumpa lawan Maroko.