Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-17 Uzbekistan Siap Hadapi Piala Dunia U-17 2023, Sebut Kota Solo Nyaman dan Ramah

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 6 November 2023 | 22:45 WIB
Pelatih Timnas U-17 Uzbekistan, Jamoliddin Rakhmatullaev saat ditemui di Lapangan Kota Barat, Kecamatan Banjarsari, Solo, Senin (6/11/2023) (SASONGKO DWI SAPUTRO/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Uzbekistan siap tampil pada Piala Dunia U-17 2023. Sang pelatih Jamoliddin Rakhmatullaev pun mengaku terkesan dengan kenyamanan dan keramahan Kota Solo.

Uzbekistan masuk Grup B pada Piala Dunia U-17 2023.

Uzbekistan akan memainkan laga-laga babak penyisihan di Stadion Manahan, Solo.

Selain Uzbekistan, Grup B juga dihuni oleh Spanyol, Kanada, dan Mali.

Uzbekistan menjadi tim pertama yang tiba di Solo. Mereka mendarat di Bandara Adi Soemarmo pada Senin (6/11/2023) pukul 11.30 WIB.

Sebelumnya, timnas U-17 Uzbekistan besutan sempat transit di Bali dan menjalani latihan di sana.

Usai tiba di Solo dan beristirahat, skuad Uzbekistan langsung menggelar latihan perdana di Lapangan Kota Barat pada 16.30 WIB.

Saat ditemui awak media, Jamoliddin Rakhmatullaev mengaku sangat terkesan dengan keramahan masyarakat Indonesia termasuk warga Solo.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Timnas U-17 Uzbekistan Langsung Gelar Sesi Latihan Terbuka Usai Tiba di Kota Solo

"Kami telah berlatih di Bali yang sangat terkenal di dunia," ujar Jamoliddin Rakhmatullaev pada Senin (6/11/2023) malam WIB.