Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Striker Timnas Indonesia Putra Asli Lamongan, Sempat Dicap Pengkhianat hingga Tunaikan Wasiat Choirul Huda

By Bagas Reza Murti - Rabu, 8 November 2023 | 16:10 WIB
Dendy Sulistyawan merayakan gol saat membela Persela Lamongan di Liga 1 2018 (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Striker timnas Indonesia, Dendy Sulistyawan menceritakan dirinya sempat dicap sebagai pengkhianat dan menunaikan pesan Choirul Huda saat di Persela Lamongan.

Dendy Sulistyawan merupakan putra asli Lamongan yang kini berkarier di Bhayangkara FC.

Penyerang berusia 27 tahun itu membagikan cerita mengenai kecintaannya kepada Persela Lamongan serta kenangannya kepada Alm. Choirul Huda.

Dendy Sulistyawan memang mengawali karier dari Persela Lamongan U-21 pada 2015.

Kemudian ia memilih pindah ke Bhayangkara FC setahun setelahnya hingga meraih juara Liga 1 2017.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Comeback Sang Raja Eropa, Jerman Langsung Diadang Tantangan Berat

INSTAGRAM DENDY SULISTYAWAN
Dendy Sulistyawan telah memperpanjang kontrak dengan Bhayangkara FC pada musim 2019.

Kepindahannya itu menuai cibiran dari suporter Persela Lamongan.

Ia sempat dicap pengkhianat karena hengkang ke Bhayangkara FC.

Sampai pada pertengahan musim 2018, Dendy kembali ke Persela Lamongan dengan status pinjaman dari Bhayangkara FC.