Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Playmaker Man City, Kevin De Bruyne, dikabarkan menolak halus tawaran dari klub Cristiano Ronaldo, Al Nassr.
Kevin De Bruyne telah menjadi salah satu pemain Man City yang diandalkan sejak era Pep Guardiola.
Namun, belakangan nama Kevin De Bruyne mulai tenggelam dalam skuad utama Man City untuk musim 2023-2024.
Pasalnya, playmaker asal Belgia tersebut tengah dihantam cedera otot yang dideritanya sejak pekan pertama Liga Inggris musim ini.
Cedera otot tersebut membuat De Bruyne harus absen lama setidaknya hingga awal tahun 2024.
Namun, belum dipastikan waktu De Bruyne untuk merumput bersama Erling Haaland dkk.
Kondisi tersebut rupanya menjadi perhatian serius bagi Man City selaku pemilik De Bruyne.
Baca Juga: Sinar Joao Felix di Barcelona Mulai Padam, Mejan dalam 10 Laga Terakhir
Menurut laporan terbaru, The Citizens disebut-sebut siap untuk melego pemain berusia 32 tahun tersebut.
Man City juga dikabarkan telah mematok harga bagi mereka yang menginginkan jasa De Bruyne.