Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ibu Arkhan Kaka Bocorkan Tujuan Abroad Anaknya Setelah Piala Dunia U-17 2023, Main Bagus Dulu untuk Timnas U-17 Indonesia

By Bagas Reza Murti - Jumat, 10 November 2023 | 17:30 WIB
Pemain timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka Putra, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers di Hotel Le Meridien, Tanah Abang, Rabu (1/11/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ibunda Arkhan Kaka, Arliyah Andriyani memberi clue negara yang akan jadi tujuan abroad anaknya pasca-Piala Dunia U-17 2023.

Ibunda Arkhan Kaka, Arliyah Andriyani turut hadir di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya jelang laga timnas U-17 Indonesia Vs Ekuador, Jumat (10/11/2023).

Ia ditemani adik Arkhan Kaka, Arzarenka Nafila.

Sang ibu pun berharap putranya bisa menampilkan performa terbaik untuk timnas U-17 Indonesia.

"Harapannya tentunya pertandingan hari ini sebagai momen yang sangat bersejarah bagi Kaka sendiri untuk karier kedepannya," kata Arliyah Andriyani kepada BolaSport.com, Jumat (10/11/2023).

Baca Juga: Saddil Ramdani Merespons Isu Liar di Sosmed Sabah FC Tunggak Gaji Pemain Selama 3 Bulan

BOLASPORT.COM - EKO ISDIYANTO
Arliyah Andriyani (kiri), ibunda pemain timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka.

"Semoga hari ini anak-anak timnas U-17 main di kandang tentunya kita akan meraih poin penuh."

"Insya allah 3-0 (prediksi) untuk kemenangan Indonesia, (Arkhan Kaka cetak hattrick) iya amin," tambahnya.

Piala Dunia U-17 2023 menjadi ajang yang penting buat Arkhan Kaka karena talentanya bisa dilihat secara internasional.

"Ini Piala Dunia, tentunya nanti banyak scouting talent, tentunya ini kesempatan bagi anak muda untuk Garuda Muda bisa dilihat pelatih-pelatih luar negeri," ujarnya.

"Jadi banyak kesempatan untuk timnas U-17 khususnya ini bisa main di luar negeri
termasuk Kaka," tambahnya.

Arkhan Kaka sendiri menurut sang ibu ingin juga berkarier di luar negeri khususnya Eropa setelah gelaran Piala Dunia U-17 2023.

"Kemarin iyu kayaknya dia inginnya main di Eropa," kata Arliyah.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Misteri Asisten Pelatih Persis Solo yang Hadir di Sesi Latihan Timnas U-17 Spanyol

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka Putra, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (20/7/2023) pagi.

"Dia kayaknya pengen main di Jerman."

"Belum tahu (timnya) tetapi mungkin dia cita-cita ingin main di luar negeri, selagi masih muda, selagi masih bisa main bola," tambahnya.

Jerman menjadi negara yang spesial buat Kaka karena ia juga menjalani TC bersama timnas U-17 Indonesia di sana.

Putra dari legenda timnas Indonesia, Purwanto Suwondo ini sempat mengunggah foto mengenakan jersey Borussia Dortmund.

"Suatu hari nanti, insya allah," tulisnya.

Jelas sekali keinginan Arkhan Kaka bila ia ingin melanjutkan karier di Jerman, khususnya Borussia Dormund.

"Saya harus lebih kerja keras lagi dan impian saya juga bisa melebihi karier bapak," kata Arkhan Kaka dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube PSSI.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Cantiknya Kota Solo Ingatkan Kapten Kanada U-17 pada Tempat Kelahiran Orang Tuanya di Serbia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by bre (@arkhan8kaka)

"Alhamdulillah sedikit demi sedikit bisa terwujud."

"Semoga ke depannya saya lebih fokus dan lebih konsisten, lebih bisa untuk bermain dan berkarir di luar negeri seperti yang lebih dari bapak," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P