Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam pertandingan tersebut, timnas U-17 Jepang akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0.
Satu-satunya gol Jepang dalam laga itu dicetak oleh Rento Takaoka pada menit ke-77.
Sebelumnya, PSSI melalui Sekjen Yunus Nusi tidak mempermasalahkan keberadaan bendera Palestina yang dibawa suporter timnas U-17 Indonesia ke dalam stadion.
Baca Juga: Suporter Timnas U-17 Indonesia Dipersilahkan Bawa Bendera Palestina di Piala Dunia U-17 2023
Namun, ia berpesan agar jangan membawa spanduk yang isinya tulisan dukungan kepada Palestina.
"Silakan saja mau mengibarkan bendera sebanyak-banyaknya karena tidak ada sanksi selama tidak ada tulisan politik," ucap Yunus Nusi.
"Dalam regulasi kan tidak dilarang."
"Kami hanya berharap jangan bawa spanduk berbau SARA, tapi kalau bawa bendera ya silakan saja karena ini bagian dari solidaritas," katanya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/11/2023).