Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-17 Brasil, Phelipe Leal, mengungkapkan faktor kekalahan tim asuhannya. Dipastikan penyebabnya bukan masalah lapangan.
Timnas U-17 Brasil yang tampil sebagai juara bertahan di Piala Dunia U-17 2023 dipermalukan oleh Iran pada laga pertama.
Tim berjulukan Selecao tersebut takluk 2-3 dari Timnas U-17 Iran dalam pertandingan Grup C Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (11/11/20230.
Tim asuhan Phelipe Leal awalnya memang mengawali pertandingan dengan bagus.
Baca Juga: Klasemen Grup C Piala Dunia U-17 2023 - Brasil Dibuat Malu, Inggris Tebar Ancaman
Tim Samba Junior itu sukses memimpin di babak pertama dengan skor 2-0.
Akan tetapi, di babak kedua, Iran berhasil melakukan comeback dan membuat Timnas U-17 Brasil mengalami kesulitan.
Di babak kedua Iran tampil lebih lepas dan percaya diri.
Tim asuhan Houssien Abdi berbalik meraih kemenangan dan membuat Timnas U-17 Brasil merana.
Hal ini karena Brasil memang membawa gelar juara bertahan di turnamen.
Tetapi, mereka harus mengakui keunggulan Iran.
Menanggapi situasi ini, Phelipe Leal menilai kekalahan yang dialami timnya ini terjadi karena mental pemain sempat goyang.
“Di babak pertama kami unggul dua gol tetapi di babak kedua Iran mencetak satu gol. Kejadian itu membuat mental kami goyang,” ujar Phelipe Leal kepada awak media seusai pertandingan, Sabtu (11/11/2023).
Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Uniknya Strategi Timnas Brasil, Jadikan Futsal sebagai Pondasi
Menurut Leal, Timnas U-17 Iran memanfaatkan situasi itu dengan baik.
Namun, setelah kekalahan di laga perdana ini, tentu saja Timnas U-17 Brasil bertekad meraih kemenangan pada gim kedua nantinya.
Dalam laga kedua, Rayan dkk. bakal menghadapi Kaledonia Baru pada 14 November mendatang.
“Iran bisa memanfaatkan semangat dan dukungan fans. Di Piala Dunia tidak boleh ada celah untuk melakukan kekalahan. Kami akan bangkit di gim kedua,” ucap Leal.
Soal penyebab kekalahan Brasil, sempat ada pertanyaan apakah karena lapangan JIS yang dinilai kurang sempurna.
Rumput JIS memang mendapatkan banyak kritikan dari pencinta sepak bola Tanah Air.
Namun, Leal mengaku tak ingin menyalahkan kondisi lapangan.
Menurutnya kekalahan terjadi karena tim lawan bisa tampil lebih bagus.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-17 2023 - Mengejutkan! Iran Comeback dan Buat Brasil Kalah
“Kita tidak perlu menyalahkan lapangan. Kami ucapkan selamat kepada Iran,” tegas Leal.
“Mereka tampil bersemangat dan bisa mengubah permainan di babak kedua.”
“Turnamen masih panjang dan kami yakin bisa lolos ke babak berikutnya,” katanya.
Laga melawan Kaledonia Baru bisa menjadi momen kebangkitan Brasil.
Apalagi, Kaledonia Baru pada laga perdananya dibantai 0-10 oleh Timnas U-17 Inggris.
Untuk itu, jelang menghadapi Kaledonia Baru U-17, Phelipe Leal mengaku akan ada perbaikan.
Menurutnya ada beberapa catatan yang harus bisa diperbaiki agar kesalahan tak terulang nantinya.
Catatan tersebut terkait keseimbangan tim dari awal hingga akhir.
“Kami harus tetap jaga keseimbangan. Kami tidak bisa ditoleransi, di babak pertama bagus, tetapi di babak dua Iran bisa membalas,” tutur Leal.
“Tim harus menjaga keseimbangan supaya selama 90 menit bisa tampil lebih baik,” pungkasnya.