Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bima Sakti Bicara Peluang Timnas U-17 Indonesia Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17 2023: Sudah Terlanjur Basah, Kita Harus Yakin!

By Arif Setiawan - Selasa, 14 November 2023 | 08:40 WIB
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Bima Sakti optimistis timnas U-17 Indonesia dapat lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.

Hal tersebut diungkapkan Bima Sakti tepat setelah timnas U-17 Indonesia meraih hasil seri melawan Panama dengan skor 1-1.

Pertandingan ini digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (13/11/2023).

Hasil ini sejatinya membuat posisi timnas U-17 Indonesia menjadi cukup sulit di klasemen.

Arkhan Kaka sementara menempati peringkat ketiga di klasemen Grup A dengan raihan dua poin.

Timnas U-17 Indonesia wajib meraih kemenangan saat melawan Maroko bila ingin lolos ke babak 16 besar.

Pasalnya, timnas U-17 Indonesia dipastikan mengunci posisi dua besar bila mampu meraih hasil tersebut.

Duel antara timnas U-17 Indonesia vs Maroko sendiri dijadwalkan terlaksana pada tanggal 16 November mendatang.

Pertandingan nantinya digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Evan Dimas Resmi Merapat ke PSIS Semarang