Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Buka Suara Terkait Rumput JIS dan Stadion Si Jalak Harupat Rusak Akibat Hujan Deras Saat Piala Dunia U-17 2023

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 14 November 2023 | 13:15 WIB
Kondisi tribun penonton saat pertandingan antara Prancis vs Burkina Faso Piala Dunia U-17 2023 Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Minggu (12/11/2023). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember mendatang sedang bergulir di Indonesia.

Hampir satu pekan lamanya turnamen itu digelar, sudah banyak kritikan tajam dari masyarakat Indonesia di media sosial.

Kritikan pertama yakni buruknya rumput Jakarta International Stadium (JIS) saat menggelar pertandingan Grup C dan Grup E di Piala Dunia U-17 2023.

Masyarakat Indonesia menilai rumput stadion yang terletak di Sunter, Jakarta Utara, itu saat ini tidak lebih bagus dari sebelumnya.

Kritikan kedua terjadi untuk Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Stadion Si Jalak Harupat rusak akibat hujan deras yang mengguyur pertandingan saat menggelar laga D dan F.

Bahkan, saat pertandingan Jepang Vs Polandia, laga itu sempat berhenti 15 menit karena hujan deras dan petir.

Baca Juga: Argentina Vs Uruguay - Siap-siap Lionel Messi Vs Luis Suarez!

Meskipun akhirnya, pertandingan tetap berjalan hingga selesai.

Apa yang terjadi dalam Piala Dunia U-17 2023 mengundang FIFA untuk memberikan komentarnya.