Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Sukses Bawa Timnas Indonesia Meningkat Pesat, Pelatih Korea Selatan U-17 Lempar Pujian dan Ingin Ikuti Jejaknya

By Wila Wildayanti - Rabu, 15 November 2023 | 07:45 WIB
Pelatih timnas U-17 Korea Selatan Byung Sung-hwan saat memberikan pernyataan kepada awak media di Lapangan A. Jakarta International Stadium (JIS), Selasa (14/11/2023). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-17 Korea Selatan, Byun Sung-hwan, memuji dan mengaku ingin mengikuti jejak Shin Tae-yong yang sukses membawa timnas Indonesia meningkat pesat.

Seperti diketahui, Byun Sung-hwan saat ini tengah menukangi Timnas U-17 Korea Selatan yang tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Selama timnas U-17 Korea Selatan tampil di Piala Dunia U-17 2023 ini, mereka mendapatkan banyak dukungan dari pencinta sepak bola Tanah Air.

Selama tampil melawan Amerika Serikat pada laga perdana, Timnas U-17 Korea Selatan bahkan didukung penuh suporter Indonesia yang hadir di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.

Baca Juga: Hormati Shin Tae-yong sebagai Guru, Pelatih Timnas U-17 Korea Selatan Jadikan Piala Dunia U-17 2023 sebagai Pembuktian Kapasitas

Dukungan ini diberikan oleh suporter Indonesia karena Korea Selatan merupakan negara dari pelatih Timnas Indonesia saat ini, Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong merupakan pelatih Timnas Indonesia yang saat ini memang sangat dicintai oleh masyarakat Indonesia.

Dengan begitu, banyak dukungan yang diberikan untuk negara asal Shin.

Ketika tampil melawan Amerika Serikat pada Minggu (12/11/2023), Timnas U-17 Korea Selatan mendapat dukungan penuh.

JIS bahkan bergemuruh dengan teriakan dukungan yang diberikan untuk Timnas U-17 Korea Selatan agar bisa mengalahkan Amerika Serikat.