Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Catatan buruk ditorehkan pasukan ganda putra Indonesia ketika sudah rontok saat Kumamoto Masters Japan 2023 baru memasuki babak kedua.
Perjuangan lima pasangan ganda putra Indonesia di Kumamoto Prefectural Gymnasium dalam Kumamoto Masters 2023 dipastikan selesai pada Kamis (16/11/2023).
Dua wakil yang tersisa di babak kedua yaitu Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Rahmat Hidayat/Kevin Sanjaya Sukamuljo kompak menelan pil pahit.
Rahmat/Kevin kalah di tangan ganda putra China yang juga belum lama dipasangkan yakni He Ji Ting/Ren Xiang Yu.
Permainan Rahmat/Kevin hari ini tidak banyak yang keluar karena mereka banyak tertekan sejak awal laga sebelum kalah dua gim langsung 10-21, 17-21.
Pun demikian dengan Pram/Yere yang menghadapi unggulan ketujuh, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, pada hari yang sama.
Permainan Juara Asia satu kali ini sebenarnya sempat menjanjikan di awal gim pertama tetapi kemudian tertikung.
Kemudian di gim kedua, mereka tertinggal cukup jauh dan kesulitan mengejar hingga kalah straight game 19-21, 13-21.
Dengan demikian, wakil ganda putra Indonesia benar-benar habis tak tersisa.
Baca Juga: Hasil Kumamoto Masters 2023 - Pram/Yere juga Kandas, Ganda Putra Indonesia Kritis