Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Skuad Garuda Asia finis dengan koleksi dua poin.
Finis di posisi ketiga bukan berarti kans lolos ke babak 16 besar tertutup rapat.
Tentu, Welber Jardim dan kawan-kawan harus menanti hasil dari grup lain.
Berdasarkan catatan saat ini, Timnas U-17 Indonesia hanya memiliki peluang sangat kecil.
Diego Martinez pun angkat bicara soal kegagalan anak asuh Bima Sakti tersebut.
Diego Martinez sangat kecewa Timnas U-17 Indonesia terancam mengakhiri langkahnya di Piala Dunia U-17 2023.
"Ya, tentu itu mengecewakan karena mereka memiliki tim yang bagus," ujar Diego Martinez kepada BolaSport.com pada Kamis (16/11/2023) di Stadion Manahan, Solo.
"Mereka juga memiliki pemain yang bagus, pelatih yang bagus, dan bermain dengan sangat bagus."
"Tetapi sungguh mengecewakan jika Piala Dunia sudah selesai bagi Indonesia," lanjutnya.