Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Bocorkan Gaya Main Timnas Indonesia di Laga Kontra Filipina

By Abdul Rohman - Minggu, 19 November 2023 | 10:15 WIB
(Dari kiri ke kanan) Sejumlah pemain timnas Indonesia yakni Dimas Drajad, Hokky Caraka, Sandy Walsh, Saddil Ramdani, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Nadeo Argawinata, dan Asnawi Mangkualam Bahar. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Shin Tae-yong, membocorkan gaya main yang akan diterapkan timnas Indonesia pada laga kedua Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra Filipina.

Timnas Indonesia bakal menghadapi Filipina pada laga kedua Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Laga antara Filipina dan Indonesia bakal tersaji di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Selasa (21/11/2023).

Menghadapi Filipina, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengindikasikan anak asuhnya akan bermain menyerang.

Gaya bermain menyerang itu ditujukan demi bisa mengamankan poin maksimal tiga angka di markas Filipina.

Sebelumnya, baik timnas Indonesia maupun Filipina sama-sama mencatatkan hasil kurang positif di laga pertama Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia takluk 5-1 dari Irak di Basra International Stadium, Irak, Kamis (16/11/2023).

Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Prancis Binasakan Gibraltar 14-0, Catat Rekor atas Tim Berperingkat Lebih Rendah dari Indonesia

Sementara Filipina harus mengakui keunggulan Vietnam dengan skor 0-2 di Stadion Rizal Memorial.

"Tim Filipina sebelumnya kalah (0-2) melawan Vietnam," kata Shin Tae-yong di laman resmi PSSI.