Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Para Bek Bertumbangan, Man United Siap Tambal Buritan, Adik Kelas Ronaldo Masuk Bidikan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 19 November 2023 | 11:00 WIB
Raut kekecewaan Erik ten Hag dan para pemain Manchester United usai kalah dari Manchester City pada matchday 10 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Old Trafford, Minggu (29/10/2023). (TWITTER.COM/EZIBLISS)

BOLASPORT.COM - Seiring para bek yang bertumbangan, Man United bersiap untuk menambal buritan dengan mendatangkan pemain baru salah satunya adik kelas Cristiano Ronaldo.

Juara 20 kali Liga Inggris, Manchester United, sempat melakukan perekrutan masif pada bursa transfer musim panas 2023.

Manchester United tercatat mendatangkan nama-nama seperti Andre Onana, Altay Bayindir, Sergio Reguilon, Mason Mount, Sofyan Amrabat, dan Rasmus Houjlund.

Hanya Sergio Reguilon dan Sofyan Amrabat yang diangkut dengan status pinjaman.

Selain itu, Setan Merah juga merekrut kembali Jonny Evans dengan status bebas transfer.

Kendati sebagian sektor sudah terpenuhi untuk diperkuat, Man United diyakini masih perlu perbaikan lagi di bursa transfer musim dingin 2024.

Dikutip BolaSport.com dari Mirror, posisi bek tengah menjadi prioritas utama yang perlu diperhatikan.

Baca Juga: Kata-Kata Mutiara Motivasi Lionel Messi Jelang Duel Klasik Kontra Brasil

Laporan dari Mirror tersebut merujuk pada kondisi skuad Erik ten Hag khususnya pada posisi bek sentral.

Performa inkonsisnten klub bermarkas di Old Trafford tersebut memang dianggap berpengaruh oleh cedera bek tengah dalam 3 bulan pertama di musim 2023-2024.