Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Agenda Skuad Timnas U-17 Indonesia setelah Piala Dunia U-17 2023, Siap-siap Piala AFF U-19 2024?

By Metta Rahma Melati - Minggu, 19 November 2023 | 15:00 WIB
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, saat ditemui di Hotel Double Tree, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (19/11/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Bima Sakti mengungkapkan agenda pemain timnas U-17 Indonesia setelah Piala Dunia U-17 2023.

Timnas U-17 Indonesia telah tersingkir dari persaingan Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Tanah Air.

Skuad besutan Bima Sakti untuk tersingkir setelah hanya finis di peringkat ketiga Grup A dengan dua poin.

Dua poin itu didapat Arkhan Kaka dkk hasil dari bermain imbang melawan Ekuador (1-1) dan Panama (1-1).

Sementara pada laga krusial pada matchday terakhir Grup A, timnas Indonesia kalah dari Maroko dengan skor 1-3.

Meski finis di peringkat ketiga, Garuda Asia juga tidak mampu bersaing menjadi salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik untuk lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Kata Pelatih Filipina Michael Weiss untuk Lawan Timnas Indonesia: Ambil Risiko Lebih Besar

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Figo Dennis, Ikram Al Giffari, Ji Da-bin, serta sejumlah pemain timnas U-17 Indonesia sedang berkemas meninggalkan Surabaya setelah tersingkir di Piala Dunia U-17 2023.

Setelah gelaran Piala Dunia U-17 2023 ini, Bima Sakti memberikan pesan kepada pemaun untuk tetap bersemangat.

Pasalnya ada kemungkinan pemain-pemain timnas U-17 Indonesia ini dipersiapkan untuk timnas U-19 dan U-20 Indonesia.