Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Livoli Divisi Utama 2023 - Kehadiran Rendy Tamamilang dan Agung Seganti Bantu DPUPR Terhindar dari Degradasi

By Delia Mustikasari - Minggu, 19 November 2023 | 22:23 WIB
Pebola voli putra Indonesia, Rendy Tamamilang, dalam pertandingan terakhir babak reguler Livoli Divisi Utama 2023 melawan Berlian Bank Jateng di GOR Ki Mageti, Magetan, Jawa Timur, Minggu (19/11/2023). (PP PBVSI)

BOLASPORT.COM - Tim bola voli putra, DPUPR Rafabinar Semen Grobogan berhasil mengalahkan Berlian Bank Jateng dalam pertandingan terakhir babak reguler Livoli Divisi Utama 2023 di GOR Ki Mageti, Magetan, Jawa Timur, Minggu (19/11/2023).

DPUPR menang dengan skor 3-2 (16-25, 25-21, 14-25, 25-20, 15-12).

Disaksikan ribuan penonton yang memadati GOR Ki Mageti, DPUPR memang tampil menawan. Mereka tidak menyerah walau sudah ketinggalan dua set.

"Peningkatan tempo permainan kami membuat Berlian Bank Jateng kesulitan mencetak poin. Kami juga memberikan semangat kepada para pemain muda untuk membuktikan diri," kata pelatih DPUPR, Odyk Hermanto dalam siaran PBVSI.

"Ini merupakan saat yang tepat bagi mereka untuk tampil. Pertandingan ini sangat menentukan," ujar Odyk.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Serangan Panik Terpa Megawati Dkk, Pelatih Red Sparks Frustrasi Dipecundangi Juara Bertahan Kalahan 2 Kali

Odyk mengatakan bahwa kehadiran dengan adanya Agung Seganti dan Rendy Tamamilang, sangat berkontribusi dalam meningkatkan performa DPUPR yang mayoritas diisi oleh pemain muda.

Keduanya baru bergabung dengan rekannya seminggu sebelum Livoli dimulai.

"Mereka (Agung dan Rendy) bergabung dengan kami hanya seminggu sebelum ke Magetan. Latihan mereka juga diadakan di sini," ucap Odyk.

Baca Juga: Livoli Divisi Utama 2023 - Popsivo Juara Putaran Reguler Kedua, Tim Megawati Selamat dari Degradasi