Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Euro 2024 - Jorginho Algojo Penalti Terpayah dalam Sejarah, Italia Harusnya Belajar dari Arsenal

By Beri Bagja - Senin, 20 November 2023 | 06:55 WIB
Jorginho kembali gagal cetak gol penalti dalam laga timnas Itala vs Makedonia Utara di Kualifikasi Euro 2024. (TWITTER.COM/IFTVOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Italia, Jorginho, menggoreskan rekor payah soal kemampuannya mengambil tendangan penalti.

Jorginho kini tercatat sebagai pemain terbanyak yang mengeksekusi penalti dalam sejarah timnas Italia.

Menurut data Sportmediaset yang dikutip BolaSport.com, pria berdarah Brasil itu sudah 8 kali melangkah ke titik putih.

Jumlahnya melewati catatan Roberto Baggio, yang 7 kali mengambil penalti bersama Gli Azzurri.

Namun, pada saat bersamaan Jorginho juga menjadi algojo terpayah.

Dari total 8 kesempatan tersebut, dia gagal mencetak gol dalam 3 eksekusi.

Jumlah kegagalan ini sama dengan rekor negatif striker timnas Italia era 1980-an, Alessandro Altobelli.

Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Lukaku Menggila dengan 4 Gol dalam 20 Menit, Messi dalam Ancaman Serius

Dengan kata lain, rasio kesuksesan Jorginho menjebol gawang dari tendangan 12 pas cuma 62,5 persen.

Momen buruk teranyar dialami gelandang Arsenal tersebut saat menghadapi Makedonia Utara di partai Kualifikasi Euro 2024, Sabtu (18/11/2023).