Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Nilai Pelaksanaan Piala Dunia U-17 2023 Berjalan Lancar

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 22 November 2023 | 08:40 WIB
Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha saat memberikan keterangan di Information Center Piala Dunia U-17 2023, di Hotel Solia Zigna, Solo, Selasa (14/11/2023). (MUKHAMMAD NAJMUL ULA/BOLANAS.BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria angkat bicara soal pelaksanaan Piala Dunia U-17 2023.

Pernyataan tersebut disampaikan saat diwawancarai awak media di Stadion Si Jalak Harupat usai laga babak 16 besar antara Jerman vs Amerika Serikat pada Selasa (21/11/2023).

Menurutnya, pelaksanaan Piala Dunia U-17 2023 sejauh ini berlangsung tanpa halangan sedikitpun.

Pihaknya mengaku belum ada peserta yang melakukan komplain selama Piala Dunia U-17 2023 berlangsung.

Perempuan berusia 37 tahun tersebut mengaku pihaknya bakal berusaha keras untuk melakukan peningkatan dalam pelaksanaan turnamen.

"Tidak ada major problem seperti yg saya note sebelumnya," ujar Ratu Tisha.

"Setiap hari pasti akan ada suatu hal yg kita improve."

"Baik itu dari sisi operation, ketepatan waktu, ketersediaan barang, tatanan yg lebih rapi."

Baca Juga: Shin Tae-yong Semprot PSSI-nya FIlipina: Harusnya Rumput Standar FIFA!

"Tapi gak ada major problem dan semua tim happy, no complaint," lanjutnya.