Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara Masa Depan yang Ramaikan Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023

By Abdul Rohman - Kamis, 23 November 2023 | 07:45 WIB
Apollo Football Academy, mendapat kesempatan untuk bisa menyaksikan langsung pertandingan Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu (22/11/2023) (ABDUL ROHMAN/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengajak generasi muda ikut memeriahkan Piala Dunia U-17 2023 melalui Champs of Tomorrow Futsal Friendly Match U-17.

Kegiatan ini berlangsung di Jakarta, Surabaya, Surakarta, dan Bandung, yang merupakan 4 kota tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.

Di Jakarta, Apollo Football Academy keluar sebagai juara Champs of Tomorrow Futsal Friendly Match U-17.

Pelatih Apollo Football Academy, Tegar Budi Santoso, sangat mengapresiasi HMID yang memberikan wadah untuk berkompetisi.

Dia berharap HMID terus konsisten dalam menaruh perhatian terhadap talenta muda untuk bisa mengembangkan potensinya.

"Kami mengapresiasi inisiatif HMID dalam memberikan wadah bagi anak muda untuk mengembangkan bakat di bidang olahraga seperti futsal ini," kata Tegar Budi di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu (22/11/2023).

"Kami pun bangga bisa ikut berpartisipasi di Champs of Tomorrow Futsal Friendly Match U-17 yang telah meningkatkan semangat para pemain dalam menyalurkan passion yang diimbangi dengan jiwa kompetitif dan sportivitas."

Baca Juga: Gavi Cedera Parah, Xavi Minta Barcelona Boyong Kompatriot Lionel Messi

"Semoga HMID bisa menjalankan lebih banyak program serupa untuk menginspirasi semakin banyak talenta muda di Indonesia buat mengejar mimpi," sambung Tegar Budi.

Menyandang status jawara, Apollo Football Academy mendapatkan kesempatan untuk bisa menyaksikan langsung pertandingan Piala Dunia U-17 2023.