Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dua pemain timnas U-17 Argentina menguasai puncak daftar top skor sementara Piala Dunia U-17 2023 usai titisan Lionel Messi mencetak hattrick ke gawang timnas U-17 Brasil.
Setelah libur satu hari, perempat final Piala Dunia U-17 2023 kembali digelar pada hari ini, Jumat (24/11/2023).
Penonton langsung disuguhkan dengan dua laga bertajuk big match di Jakarta International Stadium (JIS).
Duel pertama mempertemukan timnas Spanyol U-17 dengan timnas Jerman U-17 pada pukul 15.30 WIB.
Hasilnya, Spanyol harus mengakui kekalahan 0-1 dari Jerman.
Padahal, Marc Guiu dkk nyaris unggul segalanya.
Dari jumlah penguasaan bola hingga shot on goal, Spanyol lebih tinggi dari Jerman.
Hanya, Spanyol gagal memanfaatkan keuntungan tersebut untuk menjebol gawang Der Panzer muda.
Beberapa jam setelahnya, giliran timnas Brasil dan timnas Argentina yang saling sikut.
Duel ini seharusnya digelar pada pukul 19.00 WIB.