Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Ten Hag Tak bakal Dampingi Man United Saat Tandang ke Everton

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 26 November 2023 | 18:40 WIB
Man United di bawah pimpinan Erik ten Hag mendapat sorotan tajam dan sejumlah rekor bobrok usai dibantai 0-3 Man City di Liga Inggris akhir pekan lalu. (TWITTER.COM/FOOTBALLTALKHQ)

Pihak Liga Inggris menurunkan jumlah akumulasi kartu kuning yang dapat diterima seorang pelatih sebelum mereka diskors.

Musim lalu, setiap pelatih atau manajer akan mendapatkan larangan pendampingan dalam satu pertandingan jika mendapatkan empat kartu kuning.

Untuk musim ini aturan itu telah diturunkan menjadi tiga kartu kuning saja.

Seiring absennya Ten Hag mendampingi Bruno Fernandes dkk., maka tugasnya diyakini bakal digantikan oleh asisten pelatih Mitchell van der Gaag.

Namun, Ten Hag diperbolehkan memasuki ruang ganti sebelum dan sesudah pertandingan, serta pada saat jeda.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P