Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia U-17 2023 - Pelatih Mali: Kami Sebenarnya Pantas ke Final tetapi Tuhan Putuskan Tidak

By Arif Setiawan - Rabu, 29 November 2023 | 08:20 WIB
Kesebelasan Timnas U-17 Mali, saat menghadapi Prancis pada babak Semifinal Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (28/11/2023). (MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Mali, Soumaila Coulibaly, menerima kenyataan bahwa timnya harus gagal melaju ke final Piala Dunia U-17 2023.

Seperti yang diketahui, Mali menyerah dari Prancis pada babak semifinal.

Pertandingan tersebut terlaksana di Stadion Manahan, Surakarta, pada Selasa (28/11/2023).

Pada kesempatan ini, Mali sejatinya unggul terlebih dahulu melalui gol Ibrahim Diarra pada menit ke-45+1.

Namun, malapetaka diperoleh Mali pada menit ke-55 ketika Souleymane Sanogo diganjar kartu merah karena melakukan pelanggaran keras ke pemain lawan.

Unggul jumlah pemain, Prancis lalu berhasil mencetak dua gol untuk membalikkan keadaan.

Dua gol tersebut dicatatkan atas nama Yvann Titi (56') dan Ismael Bouneb (68').

Prancis sukses mengamankan tiket final usai mengalahkan Mali dengan skor 2-1.

Setelah laga ini, Soumaila Coulibaly mengaku sejatinya Mali layak melaju ke final.

Baca Juga: Rekap Transfer Persib - Datangkan 2 Pemain Asing dan Lepas 3 Pilar