Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Syed Modi International 2023 - Rapuh Saat Sudah Hampir Menang, Shesar Jadi Tumbal Wakil Malaysia

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 29 November 2023 | 12:22 WIB
Tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, saat tampil pada kualifikasi Kumamoto Masters Japan 2023 di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, 14 November 2023. (PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, terjungkal pada babak pertama Syed Modi International 2023.

Shesar takluk dari lawan yang selalu ia kalahkan dalam dua pertemuan terakhir yakni wakil Malaysia, Cheam June Wei.

Tampil di BBD U.P Badminton Academy, Lucknow, India, Rabu (29/11/2023) Shesar kalah via rubber game, dengan skor 21-23, 21-15, 9-21.

Jalannya Pertandingan

Dua kesalahan dilakukan Shesar di awal laga saat pukulannya yang tak sempurna mampu dimanfaatkan lawan menghasilkan poin.

Shesar yang telat panas terus dimanfaatkan oleh lawan yang berhasil memimpin lima angka beruntun dengan skor 5-0.

Ketertinggalan lima poin Shesar masih tetap bertahan pada 3-8.

Meski demikian, perlahan Shesar mulai mengejar hingga menyamakan kedudukan pada 9-9 saat smes lurusnya tak mampu dijangkau lawan.

Shesar kembali tertinggal lagi, namun dia mampu membalikkan keadaan sekaligus mencetak keunggulan pertama kali pada interval dengan skor tipis, 11-10.

Selepas jeda, Shesar mulai membuka jarak keunggulan dengan dua angka namun masih kembali disamakan dengan skor 14-14 oleh lawan.