Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang timnas wanita Indonesia, Claudia Scheunemann, sangat memperhatikan gaya main dari striker Jerman, Max Moerstedt, di Piala Dunia U-17 2023.
Menurut Claudia Scheunemann, Max Moerstedt, sangat kuat dalam melindungi bola.
Di Piala Dunia U-17 2023, Max Moerstedt, mengoleksi empat gol.
Selisih empat gol dari juru gedor Argentina, Agustin Ruberto, yang dinobatkan sebagai top skor Piala Dunia U-17 2023.
"Cara Max Moerdst memegang bola bagus banget," ucap Claudia Scheunemann.
Bagi Claudia Scheunemann, Jerman yang keluar sebagai juara Piala Dunia U-17 2023 sudah sesuai perkiraannya.
Jerman menjadi kampiun Piala Dunia U-17 2023 usai menaklukkan Prancis melalui drama adu penalti dengan skor 4-3 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu (2/12/2023).
Baca Juga: Hasil Liga1 - Persikabo 1973 Buat Bhayangkara FC Lanjutkan Puasa Kemenangan, Radja Nainggolan Main?
Sebelumnya, laga Jerman vs Prancis berakhir imbang 2-2 hingga waktu normal.
"Dari awal sudah prediksi juara," tutur Claudia Scheunemann saat ditemui seusai pertandingan.
"Senang banget Jerman bisa juara."
"Semoga kedepannya timnas Indonesia juara Piala Dunia," kata Claudia Scheunemann.
Jalannya pertandingan, Jerman membuka keunggulan 1-0 melalui Paris Brunner pada menit ke-29.
Memasuki menit ke-51, gol kedua Jerman diciptakan Noah Darvich.
Prancis memperkecil ketertinggalan 2-1 lewat Saimon Bouabre pada menit ke-53.
Prancis harus bermain dengan sepuluh pemain pada menit ke-69 usai Winners Osawe diganjar kartu merah.
Baca Juga: Demi Bersaing di Papan Atas Klasemen, Persib Waspadai Penuh Penyerang Anyar PSM
Gol penyama kedudukan 2-2 Prancis dicetak Matias Amougo saat laga memasuki menit ke-86.
Sementara itu, ayah Claudia Scheunemann, Ralph Scheunemann, mengaku sempat tegang saat Prancis menyamakan kedudukan 2-2.
"Deg-degan, jujur, pas ada penalti tenang (bisa menang)," ucap Ralph Scheunemann.
Diakui Ralph Scheunemann, Jerman yang menjadi jawara Piala Dunia U-17 2023 terasa sangat spesial.
Karena, Jerman menjuarainya di Indonesia.
"Saya senang sekali, saya besar di Indonesia," kata Ralph.
"Negara saya dua, Jerman dan Indonesia, dan juara di Indonesia."
"Enggak akan terulang kembali," ujarnya.