Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BWF World Tour Finals 2023 - Nomor Tunggal Jadi Harapan Besar, Indonesia Patok Punya 2 Finalis

By Nestri Y - Kamis, 7 Desember 2023 | 16:30 WIB
Kepala Bidang Prestasi PBSI, Rionny Mainaky, yang ditemui usai latihan persiapan menuju BWF-World Tour Final, di Pelatnas PBSI, Cipayung, kawasan Jakarta Timur, Rabu (06/12/2023). (PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Skuad bulu tangkis Indonesia mematok target cukup tinggi pada BWF World Tour Finals 2023, dengan berharap ada dua wakil tunggal yang mampu jadi finalis.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Rionny Mainaky, pada Rabu (6/12/2023).

Indonesia mengirimkan total enam kontestan pada BWF World Tour Finals 2023 yang akan bergulir pada 13-17 Desember 2023 di Hangzhou, China.

Dua wakil dari tunggal putra, dua wakil ganda putra, serta masing-masing satu wakil dari tunggal putri dan ganda putri.

Adapun di ganda campuran, Indonesia nirwakil karena tak ada satupun pasangan yang lolos menuju ajang penutup musim yang kini berhadiah total 2,5 juta dolar AS.

Dari wakil-wakil tersebut, nomor tunggal sekarang dipandang lebih menjanjikan.

Tak ayal, Rionny pun lebih berani untuk menargetkan gelar juara pada nomor tersebut.

"Ya paling tidak 2 final lah kami," kata Rionny kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2023 - Curhat Rian Mengapa Performa dengan Fajar Tidak Segarang Tahun Lalu

Di tunggal putra, Indonesia akan diwakili oleh Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.