Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Menghadapi dua laga lanjutan Liga 1 musim 2023/2024 pekan ke-22 dan 23, pelatih kepala Persib, Bojan Hodak ingin lanjutkan tren positif yang telah dituai Maung Bandung.
Pada dua laga tersebut Marc Klok CS dihadapkan dengan pertandingan kontra Persik Kediri dan Bali United.
Di mana pertandingan kontra Macan Putih digelar kandang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada Minggu (10/12/2023) malam.
Sementara melawan Serdadu Tridatu merupakan laga tandang yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Senin (18/12/2023) mendatang.
Dua pertandingan tersebut sekaligus akan menutup perjuangan Maung Bandung di tahun 2023.
Pelatih Bojan Hodak menyebut punya misi khusus untuk menutup tahun 2023 ini.
Ingin menutup tahun dengan kenangan manis, diharapkan dua laga Persib ke depan dapat berakhir dengan kemenangan.
Bojan menegaskan tak berbeda dengan pertandingan sebelum-sebelumnya, ia tetap menargetkan tiga poin dalam setiap laga tersebut.
Baca Juga: 1 Rekor Keren Luis Milla di Persib Bisa Disamai Bojan Hodak di Liga 1 Pekan Ini
"Targetnya di setiap pertandingan adalah menang," tegas coach Bojan dilansir dari laman resmi Persib Bandung.