Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persija Jakarta akan menantang Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-22 Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (9/12/2023).
Ada sebuah harapan bagi pelatih Persija, Thomas Doll, dalam pertandingan tersebut.
Pelatih asal Jerman itu mengatakan tidak ada persiapan khusus bagi Persija untuk pertandingan melawan Persebaya.
Semua persiapan sama saja seperti pertandingan-pertandingan lainnya.
"Tidak ada yang spesial untuk laga ini."
"Kami berlatih normal," kata Thomas Doll, Jumat (8/12/2023).
Lanjut Thomas Doll, Persija baru saja tiba di Surabaya pada Jumat (8/12/2023) siang WIB.
Baca Juga: Caretaker Persebaya Pede Bisa Kalahkan Persija, Jamin Bonek Bisa Terima Hasil Tanpa Anarkis
Tim berjulukan Macan Kemayoran itu memiliki satu sesi latihan resmi sebelum menghadapi Persebaya.
Datang ke Surabaya, situasi Persija sedang tidak baik-baik saja.
Dalam dua pertandingan terakhir, Persija hanya mampu bermain imbang melawan Bhayangkara FC dan Persita Tangerang.
Tentu saja itu menjadi sebuah kekecewan besar bagi Thomas Doll.
Thomas Doll pun berharap dalam pertandingan melawan Persebaya nanti, anak-anak asuhnya bisa menunjukan penampilan terbaiknya, tidak seperti saat berjumpa Bhayangkara FC dan Persita.
"Kami tahu, kami hanya mendapatkan dua poin dari laga melawan Bhayangkara FC dan Persita."
"Pemain juga tahu bahwa kami bisa mengusasi jalannya pertandingan."
Baca Juga: Kasim Botan Pasrah Jadi Eksperimen di Persebaya, Persija Patut Waspada
"Tapi dalam pertandingan sepak bola, kemenangan bisa didapatkan dengan cara mencetak gol."
"Saya berharap pemain bisa memanfaatkan momentum untuk mencetak gol ke gawang Persebaya," kata Thomas Doll.
Thomas Doll ingin anak-anak asuhnya bisa fokus selama 90 menit.
Ia tidak mau Persija kembali kejebolan dari Persebaya apabila telah unggul terlebih dahulu.
Situasi ini sama persis saat Persija melawan Bhayangkara FC dan Persita.
Pasukan Ibukota sukses mencetak gol terlebih dahulu, namun harus dibalas oleh tim lawan.
"Pemain juga harus fokus selama 90 menit."
Baca Juga: PSSI Beri Hukuman Berat kepada Wasit yang Rampok Gol Osvaldo Haay ke Gawang Persija
"Ketika kami sudah menguasai jalannya pertandingan, ternyata itu belum cukup," ucap Thomas Doll.
Thomas Doll mengatakan selama latihan untuk melawan Persebaya, semua persiapan berjalan baik.
Para pemain pemain memiliki fokus yang baik.
"Kami ada dua pertandingan ke depan di Desember ini dan terdekat melawan Persebaya."
"Tentu ini akan menjadi laga yang sulit dengan stadion yang fantastis."
"Saya berharap kami bisa memiliki pertandingan yang baik untuk laga besok," tutup Thomas Doll.