Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Mulai Kuliti Rencana Shin Tae-yong, Persiapan Timnas Indonesia Dipantau Ketat

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 8 Desember 2023 | 23:15 WIB
Skuad timnas Indonesia saat melawan Filipina, Selasa (21/11/2023). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan memaksimalkan bulan Desember untuk mematangkan tim jelang Piala Asia 2023.

Pelatih Shin Tae-yong saat ini masih memilih pemain terbaiknya sebelum batas pendaftaran pada 10 Desember nanti.

Skuad Garuda juga akan menjalani pemusatan latihan (TC) mulai 20 Desember nanti.

Turki dan Qatar akan jadi lokasi untuk meracik tim terbaik untuk Piala Asia nanti.

Selain itu, Iran dan Libya akan jadi lawan uji coba untuk mempersiapkan tim dengan baik.

Baca Juga: Jadi Lawan Timnas Indonesia, Ini Bocoran 23 Pemain Jepang Jelang Piala Asia 2023, Pilar Liverpool Belum Gabung

Media asal Vietnam, The Thao 247, memantau penuh persiapan timnas Indonesia.

Termasuk TC panjang yang sudah dirancang oleh Shin Tae-yong jelang Piala Asia 2023.

Hal tersebut jadi keputusan tepat karena skuad Garuda akan melawan tim-tim kuat di Asia.

"Sebulan lebih dari sekarang, Indonesia akan memasuki kampanye Piala Asia."