Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Thomas Doll setelah Persija Gagal Menang Lawan Persebaya, Akui Kecewa Berat hingga Mentalitas Takut Pemain

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 9 Desember 2023 | 20:15 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (3/12/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, memberikan tanggapannya setelah timnya gagal menang melawan Persebaya pada pekan ke-22 Liga 1 2023-2024.

Persija Jakarta ditahan imbang Persebaya Surabaya dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (9/12/2023).

Tim berjulukan Macan Kemayoran itu mampu lebih dulu mencetak gol.

Gol itu dicetak oleh Maciej Gajos pada menit ketujuh.

Akan tetapi Persebaya menyamakan kedudukan pada menit ke-25 oleh Bruno Moreira Soares.

Setelah pertandingan, Thomas Doll mengaku kecewa dengan permainan timnya.

Baca Juga: Mantan Pemain Juventus Ungkap Satu Pengakuan tentang Persib

"Kecewa dengan kinerja dari kami. Kami bermain bagus di babak pertama, dengan penguasan bola yang bagus, kami mencetak gol yang fantastis," kata Thomas Doll.

Ia menilai pemain memiliki rasa takut dalam beberapa pertandingan musim ini.

"Dan dari satu momen ke momen lainnya kami takut untuk bermain sepak bola dan di banyak pertandingan di musim ini terjadi ketika kami unggul dan kita kemasukan.

"Kami kembali ke permainan dengan banyak kesalahan, dengan keputusan yang salah, dengan rasa takut dan ini adalah semacam mentalitas," ujarnya.