Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan tampil di Piala Asia 2023 yang digelar pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024 di Qatar.
Skuad Merah Putih tergabung ke dalam Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.
Irak menjadi lawan pertama timnas Indonesia yang akan digelar di Ahmad Bin Ali Stadium, Al Rayyan, Senin (15/1/2024).
Selanjutnya, timnas Indonesia akan bertemu Vietnam di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Doha, Jumat (19/1/2024).
Terakhir, timnas Indonesia akan berjumpa Irak di Al Thumama Stadium, Doha, Rabu (24/1/2024).
Tentu saja melawan tiga peserta itu sangat berat bagi timnas Indonesia.
Pasalnya dari ranking FIFA, timnas Indonesia paling bawah dan duduk di posisi ke-146.
Baca Juga: 30 Pemain Timnas Indonesia akan Diboyong TC ke Turki Tatap Piala Asia 2023
Vietnam kini berada di posisi ke-94, Irak ke-63, dan Jepang ke-17.
Untuk menghadapi Vietnam, timnas Indonesia sudah sering bertemu dengan The Golden Stars di Piala AFF.