Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pembelaan Pelatih Persib Usai David da Silva dan Ciro Alves Tumpul di 2 Pertandingan

By Wila Wildayanti - Senin, 11 Desember 2023 | 20:30 WIB
Ciro Alves (kanan) dan David Da Silva (kiri) mendapat pembelaan dari Bojan Hodak meski keduanya terlihat tumpul dalam dua laga yang dilakoni Persib Bandung. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak memberikan pembelaan kepada kedua penyerangnya yakni Davi da Silva dan Ciro Alves yang mandul di dua laga melawan Persik Kediri dan PSM Makassar.

Persib memang dipaksa menelan kekalahan 0-2 dalam laga pekan ke-22 Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (10/12/2023).

Kekalahan ini memang menjadi hasil yang sangat tidak memuaskan buat Persib.

Sebab hasil ini membuat Maung Bandung harus menelan kekalahan pertama setelah 14 laga tak terkalahkan.

Baca Juga: Beckham Putra Akui Mental Pemain Persib Sempat Drop saat Dihempas Persik

Dalam pertandingan ini sebenarnya tim kebanggan bobotoh tersebut mendapat banyak sorotan, karena laga ini dipimpin oleh wasit asal Jepang Futoshi Nakamura.

Akan tetapi, tak hanya itu yang menjadi sorotan karena dalam laga ini Persib pun menelan kekalahan dari Persik.

Padahal sejak awal tim berjulukan Maung Bandung itu lebih diunggulkan daripada Persib yang saat ini menempati posisi papan tengah klasemen Liga 1.

Namun, yang juga menjadi sorotan pada laga ini dua penyerang Persib yang dinilai tumpul dalam dua pertandingan terakhir.

David da Silva dan Ciro Alves dinilai tumpul dalam dua pertandingan saat Persib menghadapi PSM Makassar dan Persik.

Tim asal Kota Kembang itu memang hanya mampu menahan imbang 0-0 PSM Makassr pada laga pekan ke-21 Liga 1, Senin (4/12/2023).

Tak hanya buntu pada laga tersebut, lagi-lagi dalam pertandingan melawan Persik, Ciro Alves dan David da Silva tak mampu mencetak gol.

Baca Juga: Dihajar Persik, Bojan Hodak Beberkan Penyebab Kekalahan Persib

Duo Brasil itu dinilai tumpul karena tak juga mampu mencetak gol untuk tim kebanggaan bobotoh tersebut.

Menanggapi hal ini, Bojan Hodak mengatakan bahwa sampai saat ini baik David maupun Ciro masih bersaing di papan atas pencetak gol terbanyak di Liga 1.

Sehingga ia menilai tak sepatutnya dua pemain tersebut disebut tumpul ataupun mandul hanya karena dalam dua pertandingan tak mencetak gol.

"Menurut saya David saat ini masih menjadi pemain yang menempati posisi top skor teratas di Liga 1," ujar Bojan Hodak kepada awak media seusai pertandingan Minggu (10/12/2023).

"Kemudian Ciro juga sama dia masih berada di posisi ke lima atau enam (pencetak gol terbanyak)," ucapnya.

"Mereka berusaha menampilkan permainan yang terbaik seperti biasanya."

Melihat daftar top skor Liga 1 memang bisa dipastikan bahwa David da Silva saat ini tengan bersaing dengan Gustavo Almeida di posisi pertama pencetak gol terbanyak dengan mengemas 14 gol.

Baca Juga: Bojan Hodak Komentari Debut Pahit Kevin Ray Mendoza Bersama Persib

Sementara itu, untuk Ciro Alves sendiri saat ini dipastikan menempati posisi kelima dengan catatan 11 gol yang telah dicetaknya.

Pelatih asal Kroasia tersebut menilai bahwa catatan tersebut seperti tak terlihat apabila Persib kalah.

Sebab peluang demi peluang yang diciptakan Ciro dan David pada laga melawan Persik memang tak ada yang berhasil menjadi gol.

Untuk itu, Hodak memaklumi apabila kritikan diberikan kepada dua pemainnya tersebut.

"Tetapi saat situasi seperti ini datang, semua terasa berjalan salah, karena tendangan mereka gagal," kata Hodak.

"Melihat pertandingan ini setelah begitu banyak kemenangan, tentu saja ini menjadi permainan yang buruk dan itu normal," lanjutnya.

Lebih lanjut, mantan pelatih PSM Makassar tersebut mengatakan bahwa tak ada pemain yang ingin tampil buruk.

Oleh karena itu, alih-alih ia mengkritik David dan Ciro, Bojan Hodak justru mengaku akan mempercayai kedua pemainnya tersebut.

Baca Juga: Komentar Bojan Hodak Usai Persib Dipermalukan Persik Kediri

Pelatih berusia 52 tahun itu menilai bahwa saat ini Davi da Silva dan Ciro Alves hanya membutuhkan untuk mencetak satu gol saja.

Setelah itu keduanya bakal bisa tampil garang kembali seperti biasanya.

"Menurut saya tidak ada yang ingin memainkan permainan buruk, tetapi hari ini itu terjadi karena mereka mencoba melakukan segalanya untuk mencetak gol, tetapi semuanya tak sesuai harapan," tutur Hodak.

"Saya pikir saya masih mempercayai mereka berdua dan mereka hanya membutuhkan satu gol untuk bisa terus tampil seperti biasanya," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P