Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saat Thom Haye Tiba Nanti, Lini Tengah Timnas Indonesia Jadi Mewah dan Mematikan

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 14 Desember 2023 | 11:47 WIB
Permain keturunan Indonesia, Thom Haye, saat bermain untuk SC Heerenveen. (INSTAGRAM/@SCHEERENVEENOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Pemain keturunan Indonesia, Thom Haye, bisa jadi kekuatan utama timnas Indonesia.

Haye sendiri sudah memberikan sinyal untuk bisa membela skuad Garuda.

Hal ini tentu jadi kabar baik karena Shin Tae-yong sempat kesulitan karena gelandang andalannya harus absen di timnas.

Tanpa Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan lini tengah timnas kurang solid dan kesulitan saat membangun serangan.

Dua laga saat melawan Irak (5-1) dan Filipina (1-1) di Pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia jadi bukti bahwa dua kreator serangan tersebut sangat krusial perannya.

Baca Juga: Thom Haye Beri Sinyal Mau Bela Timnas Indonesia, Waktunya Shin Tae-yong Segera Ikat 'The Professor'

Pada ajang tersebut, Shin Tae-yong hanya membawa empat pemain yang berposisi asli sebagai gelandang.

Pemain yang dimaksud adalah Marc Klok, Adam Alis, dan Arkhan Fikri sebagai gelandang tengah.

Sementara Ricky Kambuaya merupakan gelandang serang.

Namun, saat di lapangan Shin Tae-yong melakukan perubahan.