Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Perubahan posisi kembali terjadi pada lanjutan putaran ketiga Liga Voli Korea 2023-2024. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders yang sempat turun ke posisi kedua kembali ke puncak setelah menang atas IBK Altos.
Pink Spiders menang atas IBK Altos, 3-2 (26-24, 22-25, 25-18, 23-25, 18-16) pada laga yang berlangsung Kamis (14/12/2023) di markas mereka.
Meski kembali naik ke puncak setelah menggeser Suwon Hyundai E&C Hillstate, kedua tim sama-sama memiliki 35 poin.
Namun, Pink Spiders menang rasio set atas Hyundai yang membuat tim tersebut bisa merebut posisi pertama.
Legenda Korea Selatan, Kim Yeon-koung, menjadi pencetak poin terbanyak dengan torehan 36 poin.
Kemenangan ini sekaligus membayar hasil buruk pada laga sebelumnya ketika Pink Spiders kalah dari GS Caltex Seoul KIXX.
Kekalahan itu menyakitkan karena membuat rekor Pink Spiders yang belum terkalahkan sejak putaran pertama akhirnya ternoda.
GS Caltex juga jadi tim kedua yang bisa mengalahkan Pink Spiders musim ini setelah Daejeon Jungkwanjang Red Sparks yang dihuni pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi.
Pink Spiders masih akan bertanding pada Minggu (17/12/2023 melawan Hi-Pass.
Meski IBK Altos kalah, tim bermarkas di Hwaseong itu naik satu tangga dan menggusur Red Sparks dari empat besar.