Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Tak Menyesal Minggat dari Honda Walau Punya Hak Istimewa untuk MotoGP 2024

By Agung Kurniawan - Jumat, 15 Desember 2023 | 13:43 WIB
Marc Marquez mendengarkan arahan dari mekanik Gresini sesaat sebelum menjalani tes Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Selasa (28/11/2023) (MOTOGP)

BOLASPORT.COM - Marc Marquez menegaskan tekadnya untuk meninggalkan Honda meski pada MotoGP 2024 mendatang menyandang status konsesi.

Situasi sulit yang dialami Honda dalam beberapa musim terakhir menghadirkan konsekuensi besar untuk susunan pembalap mereka.

Ya, Marquez dipastikan mengaspal bersama tim baru yakni Gresini Racing mulai tahun depan dengan durasi kontrak selama satu musim.

Kepindahan Baby Alien ke tim pelanggan Ducati tersebut tidak bisa dilepaskan dari paket motor yang kompetitif.

Di bawah bendera Gresini Racing, Marquez nantinya akan menggeber motor Ducati Desmosedici GP23 yang merupakan motor terbaik saat ini.

Di sisi lain, level baru akan ditempati Honda pada MotoGP 2024 di mana mereka mendapatkan label sebagai tim konsesi.

Bersama Yamaha, tim berlogo sayap tunggal itu mendapatkan status tersebut setelah mengalami tren buruk dengan sulit bersaing di baris depan.

Hak konsesi biasanya diberikan kepada tim-tim gurem alias tim lemah di kelas utama agar bisa bersaing dan tampil lebih baik lagi.

Mendapatkan hak konsesi membuat Honda bisa lebih leluasa untuk mengembangkan mesin motor RC213V mereka.

Baca Juga: Orang Kepercayaan Lepas Jabatan di F1, Intuisi Valentino Rossi yang Muluskan Jalan Luca Marini ke Honda Dapat Pertanda Bagus