Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sementara itu, untuk Dimarco yang juga diperpanjang kontraknya hingga Juni 2028, bayarannya juga bakal mengalami kenaikan.
Bek sayap asal Italia tersebut upahnya akan naik menjadi 4 juta euro per tahun sejak musim 2024-2025 dimulai.
Sebelumnya dirinya tercatat hanya menerima gaji di angka 2,2 juta euro per musimnya di Inter Milan.
Lalu, untuk Mkhitaryan, gelandang asal Armenia itu telah menyepakati komitmen kontrak baru dengan tambahan 1 tahun plus opsi perpanjangan di tahun berikutnya.
Baca Juga: Mendadak Jago, Richarlison Cosplay Ronaldo Kuncung, 4 Penyerang Man United Wajib Sungkem
Dalam kontrak lamanya, Mkhitaryan hanya memiliki sisa kontrak hingga Juni 2024.
Eks Man United itu diperkirakan akan menandatangani kontrak barunya minggu ini.
Namun agennya, Rafaela Pimenta, tetap berada di luar negeri karena adanya kepentingan lain dan akan berada di Milan minggu depan untuk menandatangani kontrak baru bagi kliennya.
Jika Lautaro Martinez dan Dimarco mengalami kenaikan gaji, maka Mkhitaryan tidak demikian.
Pemain berusia 34 tahun tersebut tetap menerima upah di Inter Milan seperti kontrak lamanya di angka 4 juta euro per tahun.