Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Sebut Radja Nainggolan, Pelatih Persita Justru Kirim Perhatian ke Witan di Laga Kontra Bhayangkara FC

By Abdul Rohman - Sabtu, 16 Desember 2023 | 16:45 WIB
Pelatih Persita Tangerang, Divaldo Alves, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (10/12/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persita Tangerang, Divaldo Alves, menilai kehadiran pemain baru di skuad Bhayangkara FC membawa dampak positif.

Salah satunya, Divaldo Alves, mewaspadai pergerakan dari Witan Sulaeman.

Witan Sulaeman hijrah ke Bhayangkara FC dengan status pinjaman dari Persija Jakarta hingga akhir Liga 1 2023/2024.

Selain Witan Sulaeman, Bhayangkara FC mendatangkan beberapa pemain pada bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Mereka adalah Marcelo Herrera (Argentina), Zulfahmi Arifin (Singapura), Putu Gede, Sabillah, Junior Brandao (Brasil), Arif Satria, Rendika Rama, Radja Nainggolan (Belgia), dan Osvaldo Haay.

Berdasarkan rencana, Persita menantang Bhayangkara FC pada pekan ke-23 Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (17/12/2023).

"Kami tahu Bhayangkara memang di putaran kedua, pemain barunya sangat istimewa," kata Divaldo Alves dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan.

"Ada sayap kanan (pinjaman) dari Persija, Witan, dia istimewa."

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2023 - Tikungan Berbahaya Mantan Ratu Bulu Tangkis Dunia Singkirkan An Se-young secara Dramatis

"Ada beberapa pemain (baru dari Bhayangkara FC) enggak usah bicara semua, tapi ada beberapa pemain yang buat Bhayangkara sekarang beda," sambung mantan pelatih Persik Kediri tersebut.

Bhayangkara FC yang sangat aktif di bursa transfer bukan tanpa alasan.

Kini Bhayangkara FC tengah berjuang dari jurang degradasi.

Bhayangkara FC untuk sementara berada di urutan ke-18 klasemen dengan koleksi 12 poin.

"Dari awal musim sampai putaran satu selesai, Bhayangkara sedikit goyang, maaf saya bicara seperti ini," tutur Divaldo Alves.

Menurut Divaldo Alves, performa The Guardian di putaran kedua kompetisi terlihat perkembangannya.

Meskipun pada lima pertandingan terakhirnya, Bhayangkara FC selalu meraih hasil imbang.

"Waktu masuk pemain baru, beberapa pertandingan Bhayangkara mungkin kurang beruntung," kata pelatih asal Portugal tersebut.

Baca Juga: Ibrahimovic Kembali dan Bawa Mentalitas Juara, 1 Pemain AC Milan Ngaku Bahagia

"Saya kira putaran kedua, main sepak bola efektif," sambung Divaldo Alves.

Dia menambahkan, laga kontra Bhayangkara FC akan berjalan sengit.

"Tapi kami tahu besok bahaya, karena Bhayangkara FC mau cari kemenangan," ucap pelatih berusia 45 tahun itu.

"Tapi tim kami juga punya persiapan yang bagus di putaran kedua."

"Kami sudah punya bukti, kami naik di peringkat klasemen, besok saya tantangan pemain untuk cari hasil positif," ujar mantan pelatih Persijap Jepara tersebut.

Bagi Divaldo Alves, kini anaknya tengah dalam kepercayaan yang tinggi usai meraih kemenangan 3-0 atas RANS Nusantara pada pekan ke-22 kompetisi.

Maka dari itu, klub berjuluk Pendekar Cisadane ini akan berusaha mencuri poin dari kandang Bhayangkara FC.

"Persiapan bagus, karena pemain fokus untuk pertandingan besok," kata Divaldo Alves.

"Dari pertandingan kemarin mereka istimewa, dalam latihan mereka kerja keras, ada ambisi menang."

"Saya kira besok mudah-mudahan kami dapat hasil positif," tutupnya.

Dalam kesempatan yang sama, bek Persita, Christian Rontini, berhasrat menaklukkan Bhayangkara FC

"Kami sangat antusias untuk menghadapi pertandingan besok, kami bekerja keras di setiap Minggu," ucap Rontini.

"Ini tantangan yang besar di laga terakhir pada tahun ini, kami harap dapat hasil baik, kami sangat percaya diri," sambung pemain timnas Filipina itu. 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P