Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Setelah mengalahkan Persib Bandung, Persik Kediri kini mengincar kemenangan dari PSM Makassar.
Sebagai informasi, Persik menunjukan kejutan pada laga pekan ke-22 lalu.
Tim berjuluk Macan Putih itu sanggup menerkam Persib.
Tepatnya, Persik mempermalukan Persib dengan skor 2-0.
Ini menjadi hasil yang luar biasa karena Persik sukses menjadi tim pertama yang sanggup mengalahkan Persib di kandangnya musim ini.
Selain itu, Irfan Bachdim dkk juga mampu memutus laju tak terkalahkan Persib.
Sebagai informasi, Maung Bandung sebelumnya sempat mengukir 14 laga tanpa terkalahkan.
Menanggapi hal ini, pemain Persik, Anderson berharap timnya dapat melanjutkan tren positif yang diraih.
Persik selanjutnya bakal dihadapkan dengan PSM Makassar.
Baca Juga: Mario Gomez Buka Peluang Radja Nainggolan Jalani Debut Bersama Bhayangkara FC di Laga Kontra Persita
Pertandingan tersebut rencananya digelar di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, Senin (18/12/2023).
"Selanjutnya kami akan menghadapi PSM di kandang sendiri."
"Tentu kami akan fokus melanjutkan tren positif ini dengan kemenangan," kata Anderson, dilansir BolaSport.com dari laman resmi liga.
Sementara itu, Persik memang membutuhkan poin penuh bila ingin menjaga asa untuk menembus peringkat empat besar.
Persik kini menempati peringkat keenam dengan raihan 33 poin.
Poin tersebut terpaut lima angka dari PSIS yang menempati peringat keempat.