Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hasil drawing babak 16 besar Liga Champions 2023-2024 membuka peluang bagi Barcelona untuk membuat Napoli sakit hati tiga kali berturut-turut.
Acara pengundian sudah rampung dilaksanakan pada Senin (18/12/2023) di Nyon.
Sebagai juara Grup H, Barcelona dipasangkan bersama Napoli yang menyandang status runner-up Grup C.
Kedua tim minim histori pertemuan dalam kompetisi Eropa.
Sang raksasa Spanyol dan Italia tercatat baru empat kali bentrok di kompetisi naungan UEFA.
Hasilnya, Barcelona full senyum karena dua kali menyingkirkan Napoli.
Babak 16 besar Liga Champions 2019-2020 menjadi momen perdana perjumpaan kedua kubu.
Leg pertama di Naples berakhir dengan skor 1-1 setelah gol Dries Mertens dibalas oleh Antoine Griezmann.
Barca kehilangan satu pemain pada partai tersebut usai Artudo Vidal diganjar kartu kuning kedua saat menit ke-89.
Lalu ketika gantian menjadi tuan rumah, Barcelona sukses melibas Napoli 3-1.