Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Francesco Bagnaia Susah Ducati Kedatangan Marc Marquez, Siap-siap Datanya Diincar

By Nestri Y - Rabu, 20 Desember 2023 | 14:30 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, berbicara dengan kru sebelum latihan bebas kedua MotoGP India di Sirkuit Buddh, Uttar Pradesh, India, 23 September 2023. (MONEY SHARMA/AFP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia sudah memprediksi betapa sengitnya persaingan pada MotoGP 2024 karena kedatangan Marc Marquez ke dalam skuad Ducati.

Tingkat kewaspadaan sang juara bertahan pada MotoGP 2024 tak akan cuma diarahkan pada sosok Jorge Martin yang merupakan pesaing terdekatnya.

Pendatang baru di tim Gresini, Marc Marquez, juga akan menjadi pesaing Bagnaia dan digadang-gadang bisa lebih mengancam.

Ramalan tentang lesatan Marquez bahkan datang dari juara dunia MotoGP dua kali itu sendiri.

Saat kepindahan Marquez ke Gresini diumumkan di Mandalika, Oktober lalu, Bagnaia menebak Si Alien akan mencetak waktu lap tercepat dalam tes pasca-musim di Valencia.

Bagnaia sedikit meleset, Marquez memang sempat memuncaki catatan waktu tetapi berakhir di peringkat empat dalam tes satu hari di Sirkuit Ricardo Tormo pada 28 November lalu.

Tentunya, kehadiran Marquez di peringkat atas tetap mengesankan.

Selain karena fakta bahwa juara dunia delapan kali itu baru pertama naik motor Ducati, fisiknya juga tidak prima karena arm pump di lengan kanan.

"Dia jelas akan menjadi lawan lainnya, dia sangat cepat, dia sudah menunjukkannya dalam tes kemarin," kata Bagnaia dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

Baca Juga: Jorge Martin Tak Sabar Nantikan Persaingan Lawan Marc Marquez di Ducati pada MotoGP 2024