Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Yamaha, Raja WSBK Berharap Kerasukan Valentino Rossi di Musim 2024

By Agung Kurniawan - Rabu, 20 Desember 2023 | 20:15 WIB
Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, setelah memenangi race 1 WSBK Indonesia di Sirkuit Mandalika, NTB, 21 November 2021. (MOCHAMAD SADHELI/KOMPAS.COM)

BOLASPORT.COM - Jonathan Rea teringat dengan sosok Valentino Rossi saat dirinya memutuskan pindah ke Yamaha pada World Superbike (WSBK) 2024.

Babak baru dipastikan akan dijalani Red pada kompetisi WBSK 2024 dengan membela tim Pata Yamaha dengan jangka waktu kontrak selama dua musim.

Rider asal Irlandia Utara tersebut mengambil langkah berani dengan menyudahi sembilan musim kerja sama dengan tim Kawasaki.

Bersama pabrikan Jepang tersebut, Rea menasbihkan diri sebagai raja ajang WSBK dengan torehan enam kali secara berturut-turut.

Pembalap berusia 36 tahun tersebut tentu memiliki tantangan untuk beradaptasi secepat mungkin agar bisa tampil kompetitif.

Meski demikian, Rea sama sekali tidak menyesal pindah ke tim ini dan dia pun menegaskan sangat senang dengan langkah yang dibuatnya.

"Saya senang dengan keputusan saya," kata Rea, dilansir BolaSport.com dari laman Motosan.

Lebih lanjut, Rea sepenuhnya menyadari membutuhkan waktu untuk menjalani proses adaptasi dan penyesuaian terhadap kuda besi barunya.

"Tentu ini hanyalah langkah pertama, lalu akan datang penyesuaian terhadap motornya," ucap Rea menjelaskan.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Susah Ducati Kedatangan Marc Marquez, Siap-siap Datanya Diincar