Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim bola voli putri, Daejeon JungKwanJang Red Sparks yang diperkuat pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, berada di peringkat kelima jelang laga kelima putaran ketiga Liga Voli Korea 2023-2024.
Hal tersebut diketahui setelah Incheon Heungkuk Life Pink Spiders melawan Suwon Hyundai Hillstate pada Rabu (20/12/2023) di Samsan Gymnasium, Incheon.
Menjadi tuan rumah, Pink Spiders dipermalukan Hyundai Hillstate. Hillstate menang dengan skor akhir 3-1 (23-25, 25-23, 25-16, 25-16).
Melalui kemenangan ini, Hillstate makin kokoh di puncak klasemen Liga Voli Putri Korea 2023-2024 dengan raihan 40 poin.
Tim yang dibela Wipawee Srithong ini memastikan Hillstate mengemas kemenangan kesembilan beruntun.
Red Sparks sebelumnya juga kalah menyakitkan dari Hillstate pada Sabtu (16/12/2023) setelah unggul 2 set lebih dulu.
Red Sparks yang kini berada di posisi kelima dengan raihan 24 poin harus bekerja keras untuk mengamankan posisi keempat agar lolos zona play-off.
Momentum Megawati cs untuk bisa memperbaiki posisi mereka di klasemen Liga Voli Korea Putri 2023/2023 tergantung pada pertandingan menghadapi GS Caltex Seoul KIXX, Kamis (21/12/2023) atau hari ini mulai pukul 17.00 WIB.
Megawati cs akan mengantongi tiga poin jika menang telak atas GS Caltex, yakni 3-0 atau 3-1.
Namun, mengalahkan GS Caltex tidak mudah karena mereka adalah tim yang cukup solid sebagai salah satu kandidat peraih gelar juara pada musim ini.