Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erick Thohir Ingin Jadikan Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia Klub?

By Arif Setiawan - Sabtu, 23 Desember 2023 | 17:45 WIB
Junior Lionel Messi, Julian Alvarez sah menamatkan sepak bola setelah Manchester City sukses menjuarai Piala Dunia Klub 2023. (TWITTER.COM/19ALVAREZZ)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengaku bangga usai mendapatkan undangan langsung untuk menyaksikan laga final Piala Dunia Klub 2023.

Seperti yang diketahui, final Piala Dunia Klub 2023 telah berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi pada Sabtu (23/12/2023) dini hari.

Erick Thohir menjelaskan bahwa dirinya mendapat undangan langsung untuk menyaksikan partai final ajang ini dari FIFA.

Kabar ini terlihat dalam sebuah postingan instagram Erik Thohir.

Pada postingan tersebut, Erick Thohir menambahkan bahwa pengalaman menyaksikan laga final Piala Dunia Klub 2023 merupakan sesuatu yang berhaga.

Sebagai inforimasi, laga final Piala Dunia 2023 mempertemukan Manchester City melawan Fluminense.

Lebih lanjut, Erick Thohir bertanya kepada netizen terkait peluang Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia Klub di masa depan.

"Sebuah kesempatan berharga bisa hadir memenuhi undangan dari FIFA untuk menyaksikan langsung final FIFA Club World Cup 2023 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah."

"Pertandingan dua juara dari zona Eropa dan Amerika Latin antara Manchester Citu melawan Fluminense."

Baca Juga: Jelang Duel Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Jepang Dapat Kabar Buruk dari Takefusa Kubo

"Setuju gak kalau FIFA Club World CUp nanti digelar di Indonesia?," tulis Erick Thohir.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Ruang Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Rabu (13/12/2023).

Postingan tersebut lalu mendapatkan banyak komentar.

Mayoritas memberikan dukungan untuk rencana Erick Thohir.

Sementara itu, Manchester City berhasil keluar sebagai juara Piala Dunia Klub 2023.

Tim besutan Pep Guardiola itu sukses menumbangkan Fluminense dengan skor telak 4-0.

Julian Alvares menjadi bintang pada laga ini dengan dua golnya.

Tepatnya yakni pada menit ke-1 dan 88'.

Sedangkan dua gol Manchester City lainnya dicetak oleh Nino (OG-27') dan Phil Foden (72')

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P