Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Marselino Ferdinan memberikan kabar baik terkait kondisi pemain timnas Indonesia yang menjalani TC di Turki.
Dalam hal ini, Marselino Ferdinan mengabarkan bahwa kondisi semua pemain timnas Indonesia sangat baik.
Hal tersebut tentu juga berlaku untuk kondisi Marselino Ferdinan sendiri.
Seperti yang diketahui, pemain KMSK Deinze itu sempat diterpa cedera beberapa waktu lalu.
Bahkan cedera tersebut sempat membuat Marselino Ferdinan harus absen membela timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun pemain berposisi sebagai gelandang itu menegaskan bahwa kondisinya semakin berangsur membaik.
Marselino Ferdinan juga mengungkapkan antusiasmenya bisa kembali memperkuat timnas Indonesia.
"Puji tuhan saya kondisinya sangat luar biasa."
"Saya excited bergabung dengan National Team, saya harap kondisinya akan semakin baik dan baik setiap harinya."
"Saya yakin dan juga berdoa semoga jauh dari cedera lagi dan yang penting bisa membantu tim dan bisa kembali ke tim itu membuat bahagia sekali."
"Saya lihat anak-anak lain jga sangat baik kondisinya."
"Sangat luar biasa tadi," kata Marselino Ferdinan, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
Sementara itu, TC timnas Indonesia telah dimulai sejak tanggal 21 Desember 2023.
TC kali ini bertujuan untuk mempersiapkan diri menyambut Piala Asia 2023.
Tak hanya latihan, timnas Indonesia berencana menggelar uji coba.
Ada dua lawan yang nantinya harus dihadapi skuad Garuda.
Dua lawan tersebut yakni Libya dan Iran.
Untuk lebih jelasnya, berikut jadwal uji coba timnas Indonesia di TC Turki:
3 Januari 2024
Timnas Indonesia vs Libya
5 Januari 2024
Timnas Indonesia vs Libya
9 Januari 2024
Timnas Indonesia vs Iran
(Perlu diketahui, semua laga uji coba di atas digelar secara tertutup).