Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia Jordi Amat memberikan kabar baik terkait kondisinya menjelang Piala Asia 2023.
Jordi Amat telah bergabung dengan skuad timnas Indonesia yang menjalani pemusatan latihan di Antalya, Turki.
Bek Johor Darul Takzim itu tiba pada Rabu (27/12/2023) malam waktu setempat.
Pada Kamis (28/12/2023) pagi, Jordi Amat sudah menajalani latihan gym, sore harinya berlatih di lapangan.
Eks pemain Swansea City itu mengaku dalam kondisi baik setelah menjalani perawatan medis akibat cedera bahu yang dialaminya.
"Saya dalam kondisi bagus, sebelumnya saya menjalani perawatan, jadi kondisi bahu saya semakin baik saat ini," ujar Jordi Amat dilansir dari laman PSSI.
Ia menjelaskan meski mengalami cedera bahu, ia tetap bermain bersama Johor Darul Takzim.
"Di tiga sampai empat pertandingan sebelumnya, saya menggunakan painkillers, saya mencoba untuk menghindari operasi," kata Jordi Amat.
"Karena di klub punya laga penting.